Jumat, 16 Juli 2010
setangkai mawar untuk ibu.
hari minggu lalu,
saya sangat tersentuh dengan kotbah pastur Sutejo,
kotbahnya dalem banget,
saya rasa saya perlu membagi ceritanya dengan teman2...
mungkin beberapa teman sudah pernah mendengar cerita ini,
kiranya jika ada yang kurang tolong dikritik ya...
:)
begini ceritanya:
seorang gadis kecil berdiri terpaku di depan toko bunga,
sambil menggenggam 1 logam 500 perak.
iya terus berdiri menatap mawar-mawar dalam toko bunga itu.
ternyata, ada seorang pemuda yang sejak tadi melihat tingkah gadis kecil itu.
lalu pemuda itu mendekati gadis kecil dan bertanya:
"kenapa kamu cuma berdiri menatap mawar-mawar itu,gadis kecil...?"
lalu gadis itu menjawab:
"aku sangat ingin membelikan ibuku mawar itu,
setangkai saja. namun uangku tak cukup, yang kupunya hanya 500 perak dan mawar itu harganya 1000 perak setangkai...."
gadis itu berkata sambil menahan aia matanya.
"mari, akan kubelikan kau setangkai mawar yang kau inginkan itu.."
pemuda itu berkata sambil mengajak si gadis kecil ke dalam toko bunga.
lalu pemuda itu mengantarkan gadis kecil ke tempat ibunya.
sesuai dengan arah yang ditunjukan si gadis kecil,tibalah mereka di tempat ibu si gadis kecil.
ternyata, tempat ibu si gadis kecil itu adalah sebuah kuburan yang masih basah.
gadis kecil meletakan setangkai mawar di atas kubur itu,
sambil terisak gadis kecil berkata:
"ibu,aku bawakan setangkai mawar buat ibu...
maaf ya bu,cuma setangkai...lain kali aku akan menabung untuk membelikan ibu mawar yang
lebih banyak lagi..."
lalu gadis itu menutup mata dan berdoa.
dalam diam pemuda itu mengingat ibunya yang di rumah,
lalu bertanya dalam hati:
"aku punya uang,
tapi pernahkah aku membelikan mawar untuk ibuku,
walau setangkai saja...?"
teman2,
apakah kita pernah memberi ibu kita setangkai mawar ?
mawar disini bukan hanya berarti setangkai bunga mawar,
tapi mawar...
:)
love u mom...
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar